Jumat, 09 Maret 2012

Gosip SMASH Terbaru – Managemen SM*SH (SMASH) secara tegas membantah pemberitaan yang menyebut pihaknya meminta sejumlah bayaran untuk setiap kali wawancara. Perlu meletakkan posisi yang benar menyangkut soal hubungan kerjasama dan bisnis.

SMASH
Managemen SM*SH (SMASH) secara tegas membantah pemberitaan yang menyebut pihaknya meminta sejumlah bayaran untuk setiap kali wawancara. Perlu meletakkan posisi yang benar menyangkut soal hubungan kerjasama dan bisnis.
“Beritanya nggak betul itu, bisa tanya ke rekan-rekan media yang lain, buktinya kenapa kita bisa ada di media cetak, tayangan, radio,” ungkap Benny, manajer SMASH saat dihubungi melalui telepon, Selasa (07/06/2011)
“Mungkin ini masalah relationship dan bisnis ya.. kalau ditanya masalah ini awalnya harus dilihat dari mana, awalnya itu dari soal foto royalty. Lebih ke masalah pemahaman bisnis yang belum sama. Harusnya ngobrolnya bukan dari tim redaksi, harusnya dengan tim marketing,” sambungnya.
Sebelumnya muncul gosip yang mengungkapkan kalau wawancara dengan SMASH harus setor Rp20 juta, begitupun untuk mengambil gambarnya. Pihak SMASH sendiri tidak membantah, kalau memang urusan penggunaan image harus bayar sesuai dengan kontrak.
“Jadi kita nggak pernah minta bayaran untuk foto cover, majalah, atau tayangan. Tapi, jika imej kita dipakai, diperjualbelikan dan ada nilai uangnya, ya kita minta royalty kita, wajar dong. Buat kita sama media itu temenan, relationship. Tapi kalau ada nilai bisnisnya, ya kita pasti beda lagi perjanjiannya,” tegasnya.
Benny mencontohkan untuk foto yang hendak diperjualbelikan, dibuat addic value untuk sebuah produk atau iklan, harus diketahui terlebih dahulu oleh management. Karena memang akan bermuatan bisnis di dalamnya.
“Kalau tiba-tiba diperjualbelikan wajar dong kita nanya. Kalau sekedar foto buat cover dan berita yang hubungannya dengan redaksional, gak mungkin minta bayaran,” tegasnya. (kpl/ato/dar)

Cinta Cenat Cenut 2

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Langsung ke: navigasi, cari
Cinta Cenat Cenut 2
Cinta Cenat Cenut 2.jpg
Negara asal Bendera Indonesia Indonesia
Jumlah episode 13
Siaran
Saluran asal Trans TV
Pertama tayang 3 Desember 201125 Februari 2012
Kronologi Musim
← Sebelumnya
Cinta Cenat Cenut
2010
Berikutnya →
Cinta Cenat Cenut 2 adalah season kedua dari serial televisi Cinta Cenat Cenut yang dibintangi oleh SM*SH, Faby Marcelia dan Aelke Mariska. Serial ini ditayangkan di Trans TV mulai 3 Desember 2011 setiap hari Sabtu pukul 20.30 WIB dan direncanakan berjumlah 13 episode.[1]

Daftar isi

 [sembunyikan

Sinopsis

Setelah lulus SMA, anak-anak SM*SH kini masuk kuliah sebagai mahasiswa. Di kampus mereka, SM*SH bertemu dengan Candy, seorang cewek band yang tomboy dan gemar mengunyah permen karet. Dia dan dua temannya, Raka dan Candra yang tergabung dalam band “Bubble Gum”, sangat tidak menyukai kedatangan SM*SH. Mereka masuk dalam komunitas AntiS (Anti SM*SH). Candy paling sering berkonflik dengan Rafael, anak orang paling kaya nomor lima di Indonesia. Pernah satu ketika Rafael mendadak menghentikan aksi panggung band Bubble Gum hanya karena menyanyikan lagu yang dianggap menyindirnya. Dari situ, hubungan mereka semakin memanas.[2]
Selain Rafael dan Candy, ada juga kisah Morgan yang kini bertemu dengan gadis misterius asal Jepang bernama Hime. Apakah Morgan akan jatuh cinta dengan sosok Hime?

Pemain

Daftar lagu

Judul Penyanyi asli Dinyanyikan oleh Episode
"Dunia Belum Berakhir" Shaden Bubble Gum 1. "We're Back"
"Ahhh" SM*SH SM*SH 1. "We're Back"
"Beraksi" Kotak Bubble Gum 1. "We're Back"
"The Only One" Sierra Soetedjo Sierra 2. "The Ring"
"Hilang" Garasi Bubble Gum 3. "Goodbye Princess"
"Selalu Bersama" SM*SH SM*SH 3. "Goodbye Princess"
"Save the Last Dance" Sierra Soetedjo Sierra 4. "I Think I Heart You"
"Ada Cinta" SM*SH SM*SH 4. "I Think I Heart You"
"Antara Ada dan Tiada" Utopia Bubble Gum 4. "I Think I Heart You"
"Oh Ya" SM*SH SM*SH 5. "Trapped in Love"
"I Heart You (Acoustic ver.)" SM*SH SM*SH 6. "Runaway"

Daftar episode

# Judul Tanggal tayang
01 "We're Back" 3 Desember 2011
Setelah hampir 2 tahun vakum di dunia hiburan, SM*SH akhirnya kembali dan memutuskan kuliah di Toro University. Mereka bertemu dengan Candy yang tergabung dalam band ‘Bubble Gum’ bersama 2 temannya Raka & Candra. Mereka tak menyukai kedatangan SM*SH di sana. Bubble Gum dan SM*SH pun mulai terlibat perselisihan. Sementara itu, Morgan tanpa sengaja bertemu dengan seorang gadis misterius asal Jepang bernama Hime yang ternyata adalah sahabat Candy.
02 "The Ring" 10 Desember 2011
Karena kalah taruhan, Rafael pun harus menjadi pembantu Candy selama seminggu. Gladis kembali ke Jakarta dengan alasan untuk melanjutkan bisnis ayahnya. Bisma nge-fans dengan seorang penyanyi perempuan misterius di YouTube yang belakangan terungkap dia sebenarnya adalah dosennya sendiri. Candy iseng mengenakan cincin yang hendak diberikan Rafael untuk mantan pacarnya, namun sialnya cincin itu tak bisa lepas dari jarinya.
03 "Goodbye Princess" 17 Desember 2011
04 "I Think I Heart You" 24 Desember 2011
05 "Trapped in Love" 31 Desember 2011
06 "Runaway" 7 Januari 2012
Semua tak menyangka kalau Candy menyukai Morgan. Jack pun marah besar dan menganggap Candy sebagai pengkhianat karena ia menjilat ludah sendiri. Jack lalu mengeluarkan Candy dari "Bubble Gum". Sementara Morgan menyakinkan Candy untuk tetap sebagai teman saja. Menurut Morgan, Candy memang pantas untuk dicintai tapi bukan dia orangnya. Anak-anak SM*SH menyalahkan Rafael dalam hal ini. Apalagi Candy sudah bersedia untuk menjadi pembantu Rafael. Rafael lalu mulai dibayangi rasa bersalah dan ia pun mencoba minta maaf kepada Candy.Morgan datang kembali ke rumah pelangi untuk mencari Hime. Tapi ia tidak bertemu dengan Hime. Melihat keadaan rumah Pelangi, Morgan menjadi prihatin. Ia pun memenuhi kebutuhan anak-anak jalanan yang tinggal disana agar dapat hidup layak. Hal ini membuat Morgan harus mengeluarkan uang banyak demi memenuhi kebutuhan mereka. Sisca yang melihat laporan pengeluaran Morgan mempermasalahkan hal ini dan mengadu kepada Papa Morgan. Lagi-lagi Morgan harus bertengkar dengan papanya. Morgan kesal dan memutuskan untuk minggat dari rumah.
07 "My Girl"[rujukan?] 14 Januari 2012
08 "One Sweet Day" 21 Januari 2012
09 "The Conflict" 4 Februari 2012

Referensi

  1. ^ "'Cinta Cenat Cenut 2' Tayang Mulai 3 Desember". detikHot. 1 Desember 2011. Diakses pada 8 Desember 2011.
  2. ^ "Besok Cinta Cenat Cenut 2 Mulai Tayang di Trans TV". Tribunnews. 2 Desember 2011. Diakses pada 18 Desember 2011.

Pranala luar

Cinta Cenat Cenut

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Langsung ke: navigasi, cari
Cinta Cenat Cenut
Cinta Cenat Cenut.jpg
Genre Remaja
Format Drama
Penulis Jazzy M. Usman
Sutradara Archie Hekagery
Pemeran SM*SH
Natasha Rizki
Zaneta Georgina
Lagu tema I Heart You, SM*SH
Negara  Indonesia
Bahasa Bahasa Indonesia
Jumlah musim 2
Jumlah episode 13 (hingga season 1)
Produksi
Produser eksekutif Emilka
Produser Miftha S. Yahya
Lokasi Jakarta
Lama waktu 60 menit
Perusahaan produksi Transinema Pictures
Siaran
Saluran asli Trans TV
Pertama tayang 18 Februari 201113 Mei 2011
Kronologi
Dilanjutkan oleh Cinta Cenat Cenut Season 2
Pranala luar
Situs web resmi
Cinta Cenat Cenut adalah serial televisi remaja yang ditayangkan Trans TV setiap hari Jumat. Serial ini dibintangi oleh boyband SM*SH, Natasha Rizki, Zaneta Georgina, Eriska Reinisa, dll. Season kedua drama ini, Cinta Cenat Cenut 2 mulai ditayangkan pada bulan Desember 2011.

Daftar isi

 [sembunyikan

Sinopsis

Putri Indriani (Natasha Rizki), seorang gadis sederhana dan pintar yang mendapat beasiswa untuk masuk SMA Harapan, sebuah SMA favorite di Jakarta. Di sini Putri bertemu dengan SM*SH (Rafael, Morgan, Bisma, Rangga, Ilham, Reza dan Dicky), boyband yang sedang naik daun sekaligus putra-putra keluarga terkaya yang tergabung dalam TORO Grup. Di hari pertama OSPEK, Putri sudah bermasalah dengan SM*SH karena ia membantah Rafael, ketua dari SM*SH. Rafael pun dibikin kesal oleh Putri. Hal ini malah memicu anak-anak SM*SH lainnya untuk menantang Rafael agar bisa menaklukkan hati Putri sebelum malam inagurasi. Awalnya Rafael menolak. Namun karena Morgan menganggapnya pengecut, akhirnya Rafael pun mau melakukan tantangan tersebut. Sampai akhirnya misi berhasil dan Putri pun takluk pada Rafael. Tapi begitu tau ia hanya dijadikan bahan taruhan, Putri pun kecewa dan marah. Tiba-tiba Morgan yang selama ini menaruh simpatik pada Putri datang dan mulai mendekati Putri. Entah kenapa Rafael cemburu mengetahui kedekatan mereka. Ia pun sadar bahwa sebenarnya ia sendiri sudah benar-benar jatuh cinta pada Putri. Rafael akhirnya memutuskan untuk kembali mengejar Putri. Namun saat ia berhasil mendapatkan Putri kembali, tiba-tiba Gladis (Eriska Reinisa) yang mengaku pacar Rafael datang untuk mempertanyakan kembali cintanya. Bagaimana Rafael menghadapi Putri dan Gladis sekaligus? Lalu apakah Morgan akan terus memendam perasaannya terhadap Putri? Bagaimana juga dengan perasaan Rangga yang ternyata diam-diam menyimpan rasa terhadap Gladis?
Cinta Cenat Cenut menghadirkan kisah remaja dalam cinta segi lima antara Putri, Rafael, Morgan, Gladis dan Rangga. Di samping itu juga ada drama keluarga yang melibatkan Mama Rafael yang overprotective terhadap anaknya, Papa Morgan yang Obsesive dengan harta, dan kisah lain dari personel SM*SH; Ada kisah percintaan Bisma dengan seorang gadis yang anti SM*SH, kisah segitiga kakak beradik Ilham dan Reza, serta kisah tak terduga Dicky dengan fansnya.

Pemain

Daftar episode

No Subjudul Tanggal tayang Rating[rujukan?]
1 "I Dare You" 18 Februari 2011 # 5[rujukan?]
2 "The Saviour" 25 Februari 2011 # 4
3 "The Liar" 4 Maret 2011 # 3
4 "Secret Admirer" 11 Maret 2011 # 7
5 "Revenge" 18 Maret 2011 # 6
6 "The Ex" 25 Maret 2011 # 4
7 "The Planning" 1 April 2011 # 7
8 "The Old Man" 8 April 2011 # 8
9 "The Legacy" 15 April 2011 # 8
10 "Broken Heart" 22 April 2011 # 9
11 "Angel's Face" 29 April 2011 # 17
12 "Engagement" 6 Mei 2011 # 10
13 "Final Decision " 13 Mei 2011 # 13

SM*SH

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Langsung ke: navigasi, cari
SM*SH
Latar belakang
Asal Bendera Indonesia Bandung, Indonesia
Genre Pop, dance-pop, electronica
Tahun aktif 2010–sekarang
Label StarSignal, Ancora Music
Situs web www.smashblast.co.id
Anggota
Rafael
Rangga
Morgan
Bisma
Dicky
Reza
Ilham
SM*SH atau Seven Men as Seven Heroes (pengucapan bahasa Indonesia: [smÉ›s] atau pengucapan bahasa Inggris: /ˈsmæʃ/), merupakan sebuah grup musik asal Indonesia yang dibentuk oleh Starsignal pada tanggal 10 April 2010.[1][2] Grup musik ini beranggotakan 7 orang yaitu Rafael, Rangga, Morgan, Bisma, Dicky, Reza, dan Ilham.[3] Genre musik yang mereka bawakan adalah pop-dance.[4] Nama SM*SH yang merupakan singkatan dari "Seven Men as Seven Heroes" memiliki arti heroes maksudnya mereka ingin menginspirasi anak muda untuk berkreasi yang positif. Huruf "A"-nya menggunakan simbol bintang karena terinspirasi dari nama managemen SM*SH yaitu Starsignal. Saat ini SM*SH juga bekerja dibawah perusahaan rekaman "Ancora Music" sejak pertengahan 2011.Album studio pertamanya yang telah dirilis sampai ke mancanegara bertajuk seperti nama boybandnya sendiri yaitu SM*SH yang telah memunculkan tiga singel yang sukses termasuk I Heart You.[5] Boyband SM*SH membuat industri musik Indonesia menjadi berubah sepanjang tahun 2011 yang awalanya beraliran pop-melayu dan umumnya dibawakan oleh grupband kini didominasi aliran pop-dance/electro yang dibawakan oleh boyband bahkan girlband baru.[6]

Daftar isi

 [sembunyikan

Biografi

 2010: Awal pembentukan

SM*SH pada awalnya beranggotakan 3 orang yaitu Dicky, Ilham, dan Reza. Lalu Morgan dan Bisma masuk, lalu disusul oleh Rangga dan Rafael. Kebanyakan dari mereka bermula dari dancer, ada juga yang mempunyai latar belakang penyanyi, dan beberapa personel lainnya yang pernah ikut bermain band. Oleh Starsignal, mereka dimasukkan dalam training camp. Disini mereka diasah kemampuannya dalam hal menyanyi dan menari. Mereka dibekali pula dengan ilmu public speaking. Training camp ini berlangsung selama 5 bulan.[7] Awal terjun ke dunia hiburan, SM*SH mengikuti ajang kompetisi dance yang diadakan oleh Cinta Laura, mereka juga menjadi dancer dalam singelnya.[7] Kemudian pada bulan Oktober 2010, debut singel pertama SM*SH dirilis. Singel tersebut berjudul "I Heart You".[8][9] Lagu ini juga dirilis ulang dan diaransemen oleh artis Opera Van Java bersama dengan Adul yang bernama "SM#SH" (dibaca smosh) dan berganti judul menjadi "Cenat Cenut".[10]

2011-sekarang: Cinta Cenat Cenut & SM*SH

Cinta Cenat Cenut adalah serial televisi pertama yang dibintangi oleh para anggota SM*SH sendiri dan mereka menjadi pemeran utama dalam serial ini. Sinetron ini ditayangkan di Trans TV sejak tanggal 18 Februari 2011, dalam berakting SM*SH bergabung bersama artis lainnya seperti Natasha Rizki dan Zaneta Georgina.[11][12] Boy band yang pernah menyanyikan lagu Take a Bow milik Rihanna pada siaran langsung di radio ini, juga mulai mendapatkan kontrak iklan dari "Kartu As Know Me So Well" Telkomsel, mereka juga menjadi bintang iklan Sosis So Nice.[13][14][15] 10 April 2011 mereka merayakan ulang tahun Sm*sh untuk pertama kalinya di acara Hip Hip Hura Tolak Angin Karnaval SCTV 2011 yang berlangsung di lapangan Lumintang Denpasar, Bali. Para penggemar Sm*sh (Sm*shblast) tetap histeris berteriak sekuat tenaga ikut menyanyi dan melompat walaupun saat itu di tengah hujan lebat.[16] Pada 6 Maret 2011, Sm*sh merilis singel keduanya yang berjudul "Senyum Semangat", mereka pertama kali menampilkan secara langsung lagu yang berjenis musik electronica/eurodance ini pada acara musik "Inbox" SCTV, alhasil lagu ini menempati tangga lagu teratas Indonesia.[17].
Dalam acara ajang peghargaan musik Indonesia, SCTV Music Awards 2011, Sm*sh tidak masuk dalam nominasi karena band ini baru naik daun pada tahun 2011, namun SCTV mengundang Sm*sh untuk membacakan nominasi "Album Pendatang Baru Duo/Grup". Mereka juga membawakan debut single utamanya yang bertajuk I Heart You, lagu ini dinyanyikan bersama penyanyi solo Afgan, selain itu mereka juga menyanyikan lagu Senyum dan Semangat.[18] Pada acara peluncuran website resmi untuk mempersatukan para fans mereka (Sm*shblast) www.smashblast.co.id, mereka menyatakan akan menyelesaikan album studio pertamanya yang akan berisi 9 lagu di dalamnya.[19] Pada 26 Juni 2011, SM*SH merilis studio album pertamanya yang bertajuk SM*SH yang diberi nama seperti namanya sendiri atau biasa disebut selftitled.[20][21] Album tersebut berisi 10 lagu yang termasuk 4 lagu daur ulang.[22][23] Album perdana SM*SH yang juga dijual melalui gerai KFC, sudah terjual hingga 600 ribu keping selama tiga bulan. Dalam sehari, rata-rata album SM*Sh laku terjual 500 CD. SM*SH juga termasuk musisi yang sukes menjual albumnya di gerai KFC seperti Cinta Laura, Indah Dewi Pertiwi, dan Agnes Monica.[24]
Pada bulan Oktober, SM*SH merilis album perdana mereka tersebut di Malaysia dan Singapura untuk mencapai kesuksesan di luar negeri khususnya Asia Tenggara.[5] Pada 30 Oktober 2011, SM*SH mengadakan konser mini yang bertajuk "SMASH Untukmu Indonesia". Konser ini diadakan di Arena Sports Mall Kelapa Gading, Jakarta Utara, mulai pukul 16.00 WIB selama 2 jam pertunjukan. Dalam rangka menyambut Hari Sumpah Pemuda, SMASH akan mengingatkan dan menggali kembali nilai-nilai nasional yang oleh sebagian orang dianggap usang.[25] Setelah sukses dalam drama musikal Cinta Cenat Cenut yang ditayangkan pada awal tahun 2011, kini SM*SH kembali berakting dalam serial Cinta Cenat Cenut 2. Drama tersebut mulai ditayangkan di TransTV pada 3 Desember, pukul 20.30 WIB.[26][27]
Dalam konser ulang tahun Trans Corp ke-10 yang bertajuk "Dekade Trans Untuk Indonesia" yang mengusung tema digitalis dan futuristik dengan konsep multimedia, SM*SH tampil kedua membawakan medley lagu "Inikah Cinta" dan "Senyum Semangat" dengan baju-baju lampu futuristik yang semarak dalam tata lampu.[28] Setelah CD original album studio pertamanya terjual satu juta kopi dalam waktu 6 bulan setelah perilisan, SM*SH mendapatkan penghargaan berupa plakat "1 Million Award" dari Ancora Music. [29] Dalam tahun 2012, SM*SH rencananya akan promo album studionya ke luar negeri dengan album repacked yang terdapat 3 lagu baru.[30]

Anggota

Nama lengkap Nama
panggung
Tanggal lahir Tempat lahir
Rafael Landry Tanubrata Rafael 16 November 1986 (umur 25) Garut
Rangga Dewamoela Rangga 6 Januari 1988 (umur 24) Voorburg, Belanda
Handi Morgan Winata Morgan 25 Mei 1990 (umur 21) Singkawang
Bisma Karisma Bisma 27 November 1990 (umur 21) Bandung
Dicky Muhammad Prasetya Dicky 18 Juni 1993 (umur 18)
Muhammad Reza Anugrah Reza 21 Maret 1994 (umur 17) Kendari
Muhammad Ilham Fauzi Ilham 29 Agustus 1995 (umur 16)

Diskografi

Album
Singel
Judul singel Tahun Puncak Posisi Tangga Lagu Album
BA
[31]
BDG
[32]
BJ
[33]
DSY
[34]
HIM
[35]
IBX
[36]
JKT
[37]
SBY
[38]
MDN
[39]
MKS
[40]
"I Heart You" 2010 1 1 1 4 1 31 1 1 1 1 SM*SH
"Senyum Semangat" 2011 1 3 3 1 1 1 1 1 1 1
"Aku Cinta Kau dan Dia" 1 2 1 1 16 Bebi Romeo Various Artist
"Ada Cinta" 1 1 10 1 1 SM*SH

Filmografi

Tahun Judul Episode Produksi
2011 Cinta Cenat Cenut[41] 13 "Transinema Pictures" (TransTV)
SM*SH Ngabuburit[42] 28 SCTV
Cinta Cenat Cenut 2[43] 10 "Transinema Pictures" (TransTV)
2012 Para Pencari Tuhan Jilid 6 25 Citra Sinema (SCTV)

Nominasi dan penghargaan

Tahun Penghargaan Kategori Hasil
2011 Dahsyatnya Awards 2011 Aksi Panggung Terdahsyat[44] Nominasi
Indonesia Kids' Choice Awards 2011 Duo/Grup/Band Terfavorit[45] Menang
Slime Star[45] Menang
Inbox Awards 2011 Pendatang Baru Terinbox[46] Menang
Boyband Terinbox[46] Menang
Penampilan Terinbox[46] Menang
Lagu Terinbox — "I Heart You"[46] Menang
Indigo Digital Music Awards 2011 Pendatang Baru Terbaik[47] Menang
Duo/Grup Terbaik[47] Menang
Video Terbaik — I Heart You[48] Nominasi
2012 Infotainment Awards 2012 Selebriti Paling Infotainment[49] Nominasi
Selebriti Pendatang Baru Paling Infotainment[49] Menang
Selebriti Berpenampilan Paling Infotainment[49] Nominasi
Dahsyatnya Awards 2012 Boyband Terdahsyat[50] Menang